PemerintahanUncategorized

Plt Wali Kota Makassar Keluhkan Ini Saat Pantau Harga Bahan Pokok di Pasar Terong

Infoasatu.com, Makassar – Menjelang Bulan Suci Ramadan, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Makassar Syamsu Rizal MI, meemantau stok sembako dan harga bahan pokok di Pasar Terong, Selasa (15/5/2018).

Pria yang akrab disapa Deng Ical itu datang didampingi Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Kota Makassar, Ikhsan NS dan beberapa pengurus Pasar Terong.

Dalam pemantauan ini, Deng Ical menanyakan langsung kepada para pedagang terkait harga bahan pokok dan juga stok pasokan sembako menjelang bulan puasa.

“Dari hasil pemantauan, harga bahan pokok seperti lombok besar, daging dan bawang putih masih stabil, bahkan ada beberapa yang mengalami penurunan harga seperti lombok kecil dan telur,” kata Deng Ical.

Seperti lombok kecil sebelumnya dijual seharga Rp23 ribu perkilo kini menjadi Rp20 ribu perkilo, sedangkan daging impor perkilo Rp85 ribu dan lokal Rp100 ribu perkilonya.

“Hampir semua bahan pokok tidak ada yang mengalami kenaikan. Semoga ini bisa kita jaga terus hingga hari lebaran,” ucapnya.

Dalam pemantau ini, Deng Ical juga mengeluhkan soal kebersihan pasar terong dan saluran drainase yang tidak terawat dengan baik.

“Kenapa kotor sekali ini, selaluji dibersihkan ini. Ini juga saluran drainasenya kenapa kotor sekali, kaya tidak terawat, ditambah sedimenya sudah terlalu tebal sehingga ini yang membuat saluran air tidak berjalan normal,” ucap Deng Ical kepada petugas Pasar Terong yang ikut mendampiginya. (*)

Facebook Comments
Baca Juga :  Segmen Fashion Makassar International Eight Festival & Forum (F8), Tampilkan Keindahan Budaya Baju Bodo

Idris Muhammad

referensi cerdas