Categories: Peristiwa

Pohon Tumbang Timpa Dua Mobil di Jalan Ciater Raya Tangsel, Korban Luka-luka

Infoasatu.com, Tangerang – Sebuah pohon tumbang di Jalan Ciater Raya, Tangerang Selatan, akibat angin kencang. Dua mobil yang tengah melintas di kawasan tersebut tertimpa pohon tumbang.

Kepala Regu Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangerang Selatan Ilham menjelaskan timnya mendapatkan laporan dari warga hari ini, Sabtu (5/2/2022) pukul 09.50 WIB. Sekitar 15 menit kemudian, tim damkar tiba di lokasi untuk melakukan proses evakuasi.

“Untuk kronologi, kami menerima laporan itu dari warga sekitar pukul 09.50 WIB, bahwa ada pohon tumbang di Jalan Raya Ciater yang menimpa dua unit mobil,” kata Ilham.

Ilham mengatakan penyebab pohon tumbang adalah angin kencang dan pohon yang sudah rapuh. Arus lalu lintas juga sempat mengalami kemacetan sepanjang 5 kilometer.

“Angin sih, karena memang pohon ambon itu sedikit rapuh, sudah tua juga. (Saat itu di lokasi macet) kurang-lebih (macet sepanjang) hampir 5 kilometer,” jelasnya.

Atas peristiwa itu, korban mengalami luka-luka. Saat ini korban juga sudah dibawa ke puskesmas terdekat untuk diobati.

“Untuk satu mobil itu kondisi tidak apa-apa, artinya dia tidak tertimpa, dia keburu ngerem karena dia sudah tahu. Nah, untuk posisi depan itu (mobil) karena dia sudah nggak bisa menghindar, dia tertimpa, hampir 50 persen penyok kapnya,” ujar Ilham.

Lebih lanjut Ilham menyebutkan ada lima personel damkar mengevakuasi pohon tumbang. Proses evakuasi dilakukan bersama petugas Damkar Tangerang Selatan, Dinas Lingkungan Hidup Tangerang Selatan dan Sapol PP Tangerang Selatan.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago