NEWS

Polisi Sebut Fakta Baru Kematian Gadis di Kudus, Ada Luka di Kelamin Korban

Infoasatu.com, Kudus – Seorang gadis remaja berusia 17 tahun di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah ditemukan tewas diduga dibunuh di ruang dapur rumahnya. Polisi menemukan fakta baru, bahwa terdapat luka pada alat kelamin korban.

“Luka di alat kelamin itu kemarin ada darah, tapi mohon maaf tapi selaput daranya masih utuh,” kata Kapolres Kudus AKBP Aditya Surya Dharma, Sabtu (8/5/2021).

Aditya mengatakan polisi masih melakukan pemeriksaan secara mendalam terkait kasus dugaan pembunuhan tersebut. Termasuk soal kemungkinan pemerkosaan yang dialami korban.

“Apakah itu cobaan pemerkosaan atau bukan nanti kita masih kembangkan. Mohon doa restunya,” ucapnya.

Menurutnya sudah ada dua saksi yang diperiksa dalam kasus tersebut. Para saksi tersebut terdiri dari keluarga dan tetangga korban.

“Ada pihak keluarga dan tetangga. Mohon doa restunya kami sedang melaksanakan upaya penyelidikan, ya terkait temuan-temuan yang ada di lapangan,” pungkasnya.

Sebelumnya, seorang ABG ditemukan tewas di dapur rumahnya pada Rabu (5/5). Saat ditemukan ada luka sayatan di tangan kanan korban.

Selain itu polisi juga terdapat tali pada lengan kanannya. Selain itu, tak ada benda berharga milik korban yang dilaporkan hilang.

Facebook Comments
Baca Juga :  Beredar Video Sejumlah Pekerja Pabrik Protes Kendaraannya Diminta Putar Balik di Tol Cikarang