Categories: POLITIK

Puluhan Alumni Unhas Geruduk Rujab DPRD, Ada Apa?

Infoasatu.com, Makassar – Ada puluhan alumni Universitas Hasanuddin (Unhas) melakukan pertemuan di Rumah Jabatan (Rujab) Ketua DPRD Makassar, Rabu (17/8/2022).

Alumni yang bisa dibilang masih anak muda alias milenial itu bertemu untuk bahas pembentukan Ikatan Alumni Unhas Kota Makassar.

Yang menarik dari pertemuan tersebut hadirnya beberapa alumni Unhas yang kini duduk sebagai Anggota DPRD Makassar.

Mereka diantaranya adalah:
Ray Suryadi dari Fraksi Demokrat (Sospol), Fatma Wahyuddin dari Fraksi Demokrat (Teknik), Andi Suharmika dari Fraksi Golkar (Hukum), Rahmat Taqwa dari Fraksi PPP (Hukum), Harry Kurnia Pakambanan dari Fraksi Demokrat (Ekonomi), Ari Ashari Ilham dari Fraksi Demokrat (Ekonomi), Irmawati Sila dari Fraksi Hanura (Ekonomi).

Kemudian, ada juga dari kalangan profesional, seperti Imran Eka Saputra (praktisi hukum), Iwan Kurniawan Hamid (Managing Law Firm Rudal & Partners), Tri Febrianto (Entrepreneur), Faisal Satria (Bank Sulselbar), dr. Irwan Ashari (Direktur RSIA Ananda Makassar), Agung Tritayasa (Kemenkumham).

Ada juga menyaksikan Ketua Organisasi PP IKA Unhas, Sahman AT, Jurnalis senior Mulawarman, dan Akbar Endra.

Banyak hal yang dibahas dalam pertemuan penuh kekeluargaan itu. Mulai soal Musda, termasuk figur ketua yang rencananya akan memimpin IKA Unhas Kota Makassar.

Iwan Kurniawan Hamid, salah satu inisiator IKA Unhas Makassar, mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan atas inisiatif dari para alumni. “Kami dari alumni yang masih milenial ini melihat sudah seharusnya cepat terbentuk IKA Unhas untuk Kota Makassar,” kata Iwan, begitu sapaannya.

“Saya mengapresiasi ide untuk pembentukan IKA Unhas Makassar ini. Apa lagi rata-rata yang mewakili setiap fakuktas tadi adalah anak-anak muda/milenial. Ini menjadi warna tersendiri buat IKA Unhas,” tambah alumni lainnya, Tri Febrianto yang sering disapa Buyung.

Sementara, Ketua Organisasi PP IKA Unhas, Sahman AT, yang hadir dalam pertemuan tersebut, mengaku bangga dengan inisiasi para alumni dari kalangan anak muda itu.

“Ini harus diapresiasi antusias dan animo alumni-alumni muda yang begitu besar akan pembentukan IKA Unhas Makassar ini,” katanya.

“Ini tidak boleh dibatasi. Kita senang karena ada yang inisiatif,” tambahnya. (*)

Facebook Comments
admin

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

1 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

1 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

1 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

1 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

1 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

1 hari ago