Categories: PilkadaPOLITIK

Ragukan Kemampuan Appi Pimpin Makassar, Warga: Lebih Baik Pilih Kolom Kosong

Infoasatu.com, Makassar – Tokoh Masyarakat Makassar yang juga jurnalis senior, Usdar Nawawi, mengemukakan adanya keraguan masyarakat kota Makassar untuk memilih Calon Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin (Appi) yang berpasangan dengan Andi Rachmatika Dewi (Cicu) adalah hal yang wajar.

“Apalagi jika masyarakat khawatir adanya kepentingan bisnis keluarga besar Appi,”kata Usdar Nawawi di Makassar, Minggu (27/5/16).

Menurut Usdar, Calon Wali Kota Appi berasal dari keluarga pengusaha besar di Makassar yang memiliki sejumlah bidang usaha, mulai usaha menengah hingga usaha skala besar.

Dia menambahkan grup usaha keluarga Appi menyediakan berbagai produk dan jasa berbagai bidang usaha di mana bidang usaha itu bisa saja dikaitkan untuk menyuplai kebutuhan pembangunan yang dilaksanakan Pemkot Makassar.

Baca juga:

Usdar mencontohkan, Pemkot Makassar setiap tahun membutuhkan pengadaan kendaraan jenis mobil. Dikhawatirkan pengadaan kendaraan pemkot nantinya untuk memuluskan bisnis mobil keluarga Appi.

“Maka bisa terkesan Appi melayani kepentingan bisnis keluarganya, jika itu terjadi,” kata Usdar.

Demikian juga pembangunan jalan beton di Makassar yang secara rutin dilaksanakan setiap tahun, bisa menjadi peluang bagi bisnis keluarga Appi yang menyediakan bahan kontruksi beton untuk pembangunan jalan.

“Jadi, memang kekhawatiran itu bisa saja terjadi,” kata Usdar.

Menurut Usdar, jika masyarakat meragukan hal itu dan bersikap untuk memilih kolom kosong pada 27 Juni mendatang, maka hal itu merupakan hal yang wajar dan harus dihormati sikap masyarakat tersebut. (*)

Facebook Comments
Idris Muhammad

referensi cerdas

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

19 jam ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

19 jam ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

2 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

3 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

3 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

3 hari ago