Satgas Biringkanaya Kawal 5 Lokasi Salat Idul Fitri
Infoasatu.com, Makassar – Satuan tugas (Satgas) Kebersihan Kecamatan Biringkanaya, Makassar, siap mengawal pelaksanaan salat Idul Fitri 1439 H di lima lokasi tempat salat Id di wilayah kecamatan Biringkanaya.
Para ‘Pasukan Orange’ itu akan membersihkan dan menata tempat pelaksanaan salat Id tersebut, di lima lokasi masing-masing di Yayasan Darussalam, Sudiang, Polda Sulsel, Komp AURI, Lapangan Bulurokeng dan Lingkaran Perumnas Sudiang.
Plt Camat Biringkanaya, Mahyuddin M, S.STP MSi menuturkan, semua personil Satgas Kebersihan tidak ada yang libur. Mereka tetap melaksanakan tugasnya termasuk mengawal kebersihan dan penataan tempat atau lapangan salat Id di Biringkanaya.
“Di Biringkanaya, ada lima tempat pelaksanaan salat Id yang kita kawal kebersihannya. Kita akan bersihkan dan memangkas rumput di lapangan. Begitupula setelah salat Id, kita akan bersihkan semua sampah lebaran,” jelas Mahyuddin usai memberikan pengarahan kepada seluruh anggota kebersihan di Aula Kantor Biringkanaya, Jl Tol Ir Sutami, Makassar, belum lama ini.
Mahyuddin juga menyemangati para personil Satgas agar tetap kompak dan semangat dalam menjalankan tugasnya di lapangan. “Jangan kendor, semua harus semangat,” ucap Mahyuddin.
Pada kesempatan itu, Camat Mahyuddin juga membagikan paket sembako kepada 150 personil kebersihan. (*)