Categories: KecamatanPemerintahan

Satpol PP Makassar Siap Bantu Pemerintah Kecamatan Tertibkan Rumah Kost

Infoasatu.com, Makassar – Kesatuan polisi Pamong Praja kota Makassar Bidang Penegakan Hukum bekerjasama dengan pemerintah kecamatan Tamalate menggelar penyuluhan PerDa kota Makassar No.10 Tahun 2011 tentang rumah kost di ruang “Sipakabaji” kantor camat Tamalate jalan Danau Tanjung Bunga Makassar, Kamis (30/08/2018).

Pelaksana tugas Camat Tamalate Fahyuddin Yusuf, tampil sebagai narasumber.

Dalam sambutannya, Fahyuddin Yusuf berharap satuan polisi Pamong Praja (Satpol PP) kota Makassar untuk menertibkan penghuni rumah kost demi mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti peredaran narkoba, serta aksi terorisme.

“Masih banyak penghuni rumah kost yang tidak melaporkan keberadaannya pada pemerintah setempat (RT/RW), ini tentunya menjadi perhatian serius untuk dilakukan penertiban serta pendataan bagi para penghuni rumah kost,” kata Fahyuddin.

Selain itu, Fahyuddin juga mengharapkan kerjasama pemilik rumah kost untuk melaporkan setiap adanya penghuni baru kepada ketua RT setempat untuk dilakukan pendataan.

Salah seorang ketua RW kelurahan Bontoduri, Abdul Hafid, juga mengeluhkan sebagian pemilik rumah kost yang kurang melaporkan penghuni rumah kost miliknya.

Menanggapi hal itu, kepala bidang penegakan hukum (Kabid Gakum) Satpol PP kota Makassar Edwar Supriansa, mengaku siap menurunkan pasukannya apabila sewaktu-waktu dibutuhkan.

“Apabila ada pemilik serta penghuni rumah kost yang tidak melapor apalagi tidak memiliki izin, maka siap-siap untuk di razia dan di tertibkan,” tegas Edwar. (*)

Facebook Comments
Idris Muhammad

referensi cerdas

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago