Categories: Peristiwa

Sebuah Mobil Tertabrak Kereta Api di Kediri, Tiga Penumpang Tewas

Infoasatu.com, Kediri – Insiden kecelakaan terjadi pada pagi hari tadi di perlintasan kereta api di Desa Baye, Kayen Kidul, Kediri. Sebuah mobil tertabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu tersebut. Akibat insiden itu, tiga orang tewas.

Kecelakaan berawal saat KA Dhoho jurusan Surabaya-Blitar melintas di perlintasan kereta api tanpa palang pintu dari arah utara ke selatan. Mobil Izusu Panther warna hitam dengan nomor polisi AG 1389 GN, melintas dari arah barat ke timur dengan satu sopir dan dua orang penumpang.

Karena jarak yang diduga sudah dekat, mobil tersebut tertabrak kereta api. Mobil sempat terseret hingga kurang lebih 300 meter. Bagian samping mobil penyok tertabrak kereta.

Akibat kejadian tersebut, tiga orang yang ada di mobil tersebut tewas karena mengalami luka yang cukup parah. Warga yang mengetahui kejadian tersebut juga langsung berusaha untuk membantu mengevakuasi kendaraan. Ketiga korban yang tewas di lokasi langsung dibawa ke rumah sakit.

Ketiga korban tewas adalah Suwito (65) dan Nur Kotim (55), keduanya warga Desa Ngebrak, Kecamatan Gampengrejo. Satu korban lagi adalah Etik (50), warga Kelurahan Ngampel, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.

“Benar kejadian tersebut terjadi pagi tadi, diduga pengemudi mobil kurang hati-hati dan tidak memperhatikan ada kereta melintas sehingga menyebabkan laka lantas, korban MD,” jelas Kapolres Kediri AKBP Lukman Cahyono, Senin (17/8/2020).

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago