Peristiwa

Sejumlah Ruko di Jalan Sisingamangaraja Medan Terbakar, 5 Damkar Dikerahkan

Infoasatu.com, Medan – Kebakaran terjadi di Jalan Sisingamangaraja, Medan. Sejumlah ruko terbakar. Sebanyak 5 unit pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.

Sekitar pukul 12.55 WIB, Kamis (10/9/2020), terlihat api masih membakar sejumlah ruangan ruko. Puluhan petugas pemadam kebakaran juga terlihat sedang berupaya memadamkan api.

Terlihat ruko yang terbakar menjual jamu, alat listrik, emas, pakaian dan bahan makanan. Terlihat warga yang ada di sekitar lokasi juga sedang mengevakuasi barang-barang dari ruko yang terbakar.

Asap terlihat membumbung dari ruko yang terbakar. Warga juga terlihat memenuhi lokasi kebakaran.

Akibatnya, terjadi kemacetan di sekitar lokasi kebakaran. Terlihat sejumlah polisi yang terlihat mengatur lalu lintas untuk mengurai kemacetan.

Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. Ada tidaknya korban dari kejadian ini juga belum diketahui.

Facebook Comments
Baca Juga :  20 Rumah di Kwitang Senen Jakpus Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik