Categories: Peristiwa

Sejumlah Sungai Meluap, 15 Desa di Aceh Utara Terendam Banjir

Infoasatu.com, Jakarta – Banjir merendam 15 desa di enam kecamatan di Aceh Utara, Provinsi Aceh. Banjir melanda akibat hujan deras yang mengakibatkan meluapnya sejumlah sungai.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) Sunawardi mengatakan, banjir di wilayah Aceh Utara terjadi sejak Jumat sore kemarin. Kawasan itu diguyur hujan deras sejak pagi sehingga menyebabkan sungai Krueng Jambo Aye-Arakundo meluap.

“Banjir awalnya merendam desa di Kecamatan Tanah Jambo Aye. Dini hari tadi sekitar pukul 03.00 WIB, air sungai Krueng Keureuto dan Krueng Pirak meluap sehingga merendam 15 desa di enam kecamatan,” kata Sunawardi, Sabtu (5/12/2020).

Sejumlah desa yang terendam banjir terletak di kecamatan Tanah Jambo Aye, Matangkuli, Pirak Timu, Langkahan, Bandar Baro, Baktiya. Petugas BPBD Aceh Utara masih mendata jumlah bangunan terendam serta dampak lainnya.

Petugas BPBD Aceh Utara meminta camat serta muspika melapor perkembangan banjir skala. Tim BPBD dikerahkan ke lokasi untuk melakukan evakuasi bila diperlukan.

Sunawardi mengatakan, hingga pagi tadi Aceh Utara masih diguyur hujan. Dia memperkirakan debit air sungai terus meningkat.

“Kondisi debit air sungai Krueng Jambo Aye, Kereto dan Krueng Pirak penuh dan meningkat. Besar kemungkinan Kecamatan lain juga akan terjadi banjir luapan,” ujarnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Jadi Kunci Peluang Kemenangan Indira di Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

1 hari ago

Nomor Urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto Kembali Diterpa Isu Tak Benar

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali diterpa isu tak…

3 hari ago

Danny Pomanto Gelar Salat Subuh Berjamaah: Jaga Kota, Jaga Demokrasi

Infoasatu.com,Makassar--Moh Ramdhan Pomanto kembali aktif menjadi Wali Kota Makassar pascacuti dua bulan mengikuti kampanya Pemilihan…

3 hari ago

Indira-Ilham Menjadi Sorotan Menjelang Pilkada 2024

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi…

3 hari ago

Pasangan INIMI Instruksikan Pencopotan APK Hingga Tengah Malam

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

4 hari ago

INIMI Ajak Warga Pilih Nomor Tiga untuk Masa Depan Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor tiga, Indira Yusuf Ismail dan…

4 hari ago