Seorang Penjual Cilok di Boyolali Tewas Usai Dianiaya Tetangga Sendiri
Infoasatu.com, Boyolali – Seorang penjual cilok keliling bernama Slamet (45) tewas setelah dianiaya tetangganya sendiri, Wartono (40). Tersangka Wartono disebut mengalami gangguan jiwa.
“Korban sudah kami bawa ke RSUD Dr. Moewardi Solo, untuk dilakukan autopsi, untuk mengetahui sebab pasti kematiannya dan mengalami luka di mana saja,” kata Kapolsek Sambi, Iptu Sunarto, Senin (8/11/2021).
Korban dan tersangka sama-sama warga Desa Jatisari, Kecamatan Sambi, Kecamatan Sambi, Kabupaten Boyolali. Peristiwa penganiayaan berujung tewasnya korban terjadi di depan rumah tersangka pada Minggu (7/11) sekitar pukul 17.00 WIB sore.
Tidak ada yang tahu pasti bagaimana awal mula hingga tersangka menganiaya korban di depan rumahnya itu. Juga tidak terdengar teriakan korban atau berusaha melarikan diri dari amukan tersangka.
Warga atau saksi mengetahui kondisi korban sudah terkapar dan dianiaya tersangka. Namun warga tidak berani mendekat untuk menolong korban karena tersangka diketahui mengalami gangguan jiwa atau orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).
“Kebetulan sore itu anggota kami yang sedang patroli melewati daerah itu, kemudian langsung kami lakukan pertolongan. Korban kami bawa ke Rumah Sakit Asyifa Sambi dan tersangka juga kami bawa ke Mapolsek,” jelas Sunarto.
Korban diduga juga dipukul menggunakan batu berukuran cukup besar, sehingga mengakibatkan korban tidak sadarkan diri. Batu tersebut kini sudah disita dan diamankan polisi sebagai barang bukti.
“Dari yang saya lihat korban mengalami luka di punggung kiri, mata kiri memar dan pelipis kiri,” lanjutnya.
Korban meninggal dunia dalam perawatan intensif di ruang ICU rumah sakit akibat luka berat yang dialaminya. Untuk mengetahui sebab pasti kematiannya, jenazah korban kemudian dibawa ke RSUD Dr Moewardi Solo untuk diautopsi.
“Hari ini dilakukan autopsi, kita masih menunggu hasilnya,” pungkas Sunarto.
Sedangkan tersangka sudah diamankan di Mapolsek Sambi untuk selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Solo.