Categories: Peristiwa

Seorang Pria di Mojokerto Ditemukan Tewas dalam Selokan Usai Minum Arak

Infoasatu.com, Mojokerto – Pria di Dusun Kangkungan, Desa Kemantren, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto, ditemukan tewas di dalam selokan. Korban tewas setelah menenggak minuman keras tradisional jenis arak.

Kapolsek Gedeg AKP Eddie Purwo Santoso mengatakan, korban berinisial STR (41), warga setempat. Sehari-hari, pria yang masih bujang itu bekerja serabutan.

Menurut dia, STR ditemukan warga dalam kondisi sudah tewas di dalam selokan Dusun Kangkungan sekitar pukul 05.30 WIB. Korban terlentang, serta masih memakai kaus biru tua dan celana jeans biru muda. Kedalaman selokan sekitar 1 meter dari permukaan jalan.

“Hasil visum hanya luka di tangan lecet-lecet karena terjatuh ke selokan,” kata Eddie, Senin (21/12/2020).

Sebelum tewas, lanjut Eddie, STR sempat menenggak arak seorang diri. Korban lantas pergi dari rumahnya dengan berjalan kaki sekitar pukul 04.30 WIB.

Pria berusia 41 tahun itu diduga tewas akibat menenggak arak. Polisi menemukan sisa arak yang diminum korban di lokasi. Miras tradisional itu dikemas dengan botol air mineral ukuran 600 ml.

“Keterangan keluarganya, korban mempunyai riwayat sakit perut, sering mengeluh sakit. Ditambah kena banyu (arak), langsung tumbang,” terang Eddie.

Dibantu para relawan, polisi mengevakuasi jenazah STR ke RSUD RA Basoeni, Kecamatan Gedeg. Eddie belum bisa memastikan penyebab tewasnya korban.

Karena keluarganya menolak proses autopsi, jasad STR diserahkan kepada keluarganya untuk dimakamkan. “Kesimpulannya belum ada. Yang jelas tanda-tanda kekerasan tidak ada sama sekali. Menurut keluarganya ada sakit lambung dan prinsip hidup korban yang penting happy,” pungkas Eddie.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

11 jam ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

11 jam ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

1 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

3 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

3 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

3 hari ago