Peristiwa

Si Jago Merah Lahap Rumah Warga di Jaktim, 16 Unit Damkar Dikerahkan

Infoasatu.com, Jakarta – Malam ini, di Cakung, Jakarta Timur, terjadi kebakaran pada rumah warga. 16 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk memadamkan api.

“Petugas masih kerja di lapangan,” kata petugas Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Jaktim, Rangga, Kamis (6/6/2019).

Rangga mengatakan pihaknya menerima laporan kebakaran itu pukul 21.50 WIB. Kebakaran itu tepatnya terjadi di Jalan Marzuki I, RT 012/ RW 07, Kampung Jembatan, Penggilingan.

Saat ini api sudah padam, namun petugas masih melakukan proses pendinginan. Penyebab kebakaran itu belum diketahui.

“Setelah proses pendinginan akan diketahui,” tutur dia.

Belum ada informasi ada tidaknya korban akibat kebakaran itu.

Facebook Comments
Baca Juga :  Seorang Nenek di Kalteng Diserang Buaya, Kaki Patah-Tangan Putus