Infoasatu.com, Jakarta – Presiden RI Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengadakan pertemuan hangat di kediaman Megawati di Teuku Umar, Senin (7/4/2025) malam. Pertemuan yang berlangsung selama 1,5 jam ini menjadi momen silaturahmi dalam rangka Hari Raya Idulfitri.
Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menjelaskan bahwa pertemuan tersebut berlangsung penuh keakraban. “Pertemuannya lumayan lama, sekitar 1,5 jam. Kita dengar banyak ketawa-ketawanya juga,” ujar Dasco, Selasa (8/4/2025).
Ia menambahkan bahwa diskusi lebih banyak dilakukan secara empat mata antara Prabowo dan Megawati.
Dasco mengungkapkan bahwa pertemuan ini menjadi ajang bertukar pikiran mendalam mengenai masa depan Indonesia, termasuk menghadapi tantangan global yang saat ini banyak menimpa negara-negara lain.
“Apalagi Bu Mega kan berpengalaman memimpin Indonesia di waktu yang lalu, juga menghadapi saat-saat krisis,” tambahnya.
Meski demikian, Dasco tidak mengetahui secara pasti apakah pertemuan ini bertujuan untuk menyatukan visi dan misi kedua tokoh.
“Kalau menyatukan visi saya nggak tahu persis, tapi bertukar pikiran yang mendalam tentang bagaimana masa depan Indonesia, itu pasti,” jelasnya.
Dasco juga menegaskan bahwa hubungan antara Prabowo dan Megawati selama ini baik-baik saja dan bersahabat.
“Pertemuan semalam itu pertemuan kekeluargaan, keakraban, dan hangat, sehingga tak terasa waktu berjalan lumayan lama,” katanya.
Pertemuan ini menjadi simbol pentingnya kebersamaan dan dialog dalam membangun Indonesia ke depan. Meski tidak ada detail spesifik yang diungkapkan, momen ini menunjukkan komitmen kedua tokoh untuk terus berkontribusi bagi masa depan bangsa. (**)