Infoasatu.com,Makassar– TP PKK Kota Makassar menerima kunjungan istimewa dari TP PKK Kota Baubau Sulawesi Tenggara, di Sekretariat PKK Kota Makassar, Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Senin (18/9/2023).
Kedatangan delegasi PKK Kota Baubau ke Kota Makassar ini bertujuan untuk memperkuat kerja sama antar kota dalam bidang pembangunan keluarga dan kesejahteraan masyarakat.
Rombongan TP PKK Kota Baubau yang dipimpin oleh Ketua TP PKK Baubau Wa Ode Nur Santi Monianse, diterima dengan hangat oleh Ketua Pokja 1 TP PKK Kota Makassar, Andi Batari Toja, beserta pengurus dan anggota TP PKK Kota Makassar lainnya.
Kunjungan ini merupakan bagian dari program kerja sama antar kota yang bertujuan untuk saling bertukar pengalaman dan pengetahuan dalam upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, Wa Ode Nursanti Monianse menyampaikan apresiasinya atas berbagai kegiatan yang telah dilakukan oleh PKK Makassar.
Selain itu, Kota Makassar yang baru-baru ini menyabet juara 2 pada lomba kelurahan tingkat nasional, juga menjadi salah satu alasan Kota Anging Mammiri ini menjadi tujuan kunjungan dari PKK Kota Baubau.
“Tujuan kami kesini untuk melihat pencapaian-pencapaian Kota Makassar, apalagi Kota Makassar menang dalam lomba kelurahan tingkat nasional dan Lorong PKK menjadi indikator yang unggul dalam penilaiannya,” ucap Wa Ode Nursanti.
Andi Batari Toja yang mewakili Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menyambut baik kunjungan ini. Kata dia, kunjungan ini adalah bentuk kerja sama PKK antarkedua kota dalam bidang pembangunan keluarga dan kesejahteraan masyarakat.
Menurutnya, dengan berbagi pengalaman dan pengetahuan, kedua pihak dapat saling mendukung dan mempercepat pencapaian tujuan bersama untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Dirinya juga membeberkan beberapa program dan inovasi yang telah dilakukan oleh TP PKK Kota Makassar dalam kurun dua tahun terakhir.
Mulai dari Lorong PKK, Rumah Gizi, Posyandu Ceria, hingga pemberian makanan tambahan di wilayah yang menjadi lokus penurunan stunting.
“Lorong PKK mendapatkan juara di tingkat nasional karena di dalamnya ada 10 program pokok PKK. Saat ini kami punya 30 Lorong PKK dan akan ditambah setiap tahun secara bertahap sehingga bisa membentuk 153 Lorong PKK di setiap kelurahan,” jelas Andi Batari.
Kegiatan ini juga diisi dengan kegiatan kunjungan lapangan ke Kelurahan Maccini Sombala Kecamatan Tamalate, yang meraih Juara 2 pada Lomba Kelurahan tingkat nasional, dan Juara 1 pada tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
Hal ini memberikan kesempatan bagi delegasi PKK Kota Baubau untuk melihat secara langsung upaya-upaya nyata yang telah dilakukan oleh TP PKK Kota Makassar dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat setempat.
Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai…
Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…
Infoasatu.com,Makassar---Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto memimpin apel senin perdana pasca dirinya usai menjalani cuti…
Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali diterpa isu tak…
Infoasatu.com,Makassar--Moh Ramdhan Pomanto kembali aktif menjadi Wali Kota Makassar pascacuti dua bulan mengikuti kampanya Pemilihan…
Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi…
Leave a Comment