Categories: MEGAPOLITAN

Situs Pengadilan Negeri Jakpus Diretas, Tertulis ‘Respect for STM’

Infoasatu.com, Jakarta – Situs resmi Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat (Jakpus) diretas. Situs Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) PN Jakpus itu berwarna hitam dan bertuliskan ‘Respect For S.T.M’.

Situs tersebut menampilkan gambar seorang mengenakan celana abu-abu dan membawa bendera merah putih dengan menutup wajah. Kemudian terlihat juga ada tautan berita terkait dakwaan Dede Lutfi Alfiandi alias Dede.

“Tertangkap berorasi dihukum dipenjara. Korupsi berjuta masih berkuasa,” tulis situs PN Jakpus yang diretas itu, Kamis (19/12/2019).

Pejabat humas PN Jakpus Makmur membenarkan hal itu. Pihaknya sedang memeriksa situs yang diretas itu. “Iya sementara dicek,” katanya.
Sebelumnya Dede Lutfi Alfiandi diketahui sosok yang viral setelah potret dirinya membawa bendera merah putih saat demo pada 30 September 2019 beredar di media sosial. Namun, saat ini Lutfi tengah ditahan.

Lutfi didakwa melawan polisi pada saat aksi 30 September 2019. Lutfi, disebut jaksa, melakukan kekerasan kepada polisi yang berjaga di depan gedung DPR.

Akibat perbuatan itu, Lutfi didakwa melanggar Pasal 212 juncto Pasal 214 KUHP atau 217 ayat 1 KUHP atau Pasal 218 KUHP.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Kedatangan Anies Baswedan di Glodok, Disambut Meriah Seperti Seorang Selebriti

Infoasatu.com, News - Anies Baswedan tetap menjadi figur favorit di Pancoran, Glodok, Jakarta Barat, yang…

2 minggu ago

Singer Performance Fitri Meriahkan Heritage Run di Tengah Hujan Deras

Infoasatu.com,Makassar--Penyanyi berbakat Fitri berhasil menghibur peserta Heritage Run yang menjadi bagian dari rangkaian acara Jappa…

3 minggu ago

Hujan Tak Surutkan Semangat! Heritage Run Cap Go Meh 2025 Sukses Digelar

Infoasatu.com,Makassar--Perayaan Festival Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 semakin semarak dengan digelarnya ajang Heritage Run,…

3 minggu ago

Hujan Gerimis Tak Surutkan Antusias Pengunjung Cap Go Meh

Infoasatu.com,Makassar--Suasana penuh semangat menyelimuti Festival Jappa Jokka Cap Go Meh yang berlangsung meriah di Makassar…

3 minggu ago

Festival Jappa Jokka Cap Go Meh: Ajang Unjuk Kebolehan dan Silaturahmi Atlet Barongsai

Infoasatu.com,Makassar--Pertama kali dalam Festival Jappa Jokka Cap Go Meh, menghadirkan Barongsai Competition tingkat Provinsi Sulawesi…

3 minggu ago

Pekan Olahraga Tradisional Mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025

Infoasatu.com,Makassar--Pekan Olahraga Tradisional mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 yang digelar di Sepanjang…

3 minggu ago