Categories: NEWS

Suami dan Selingkuhan Belum Juga Disanksi, Briptu Suci Sebut Pemkab OKI Lambat

Infoasatu.com, Jakarta – Suami Briptu Suci Darma yang juga merupakan Eks Kasubbag Protokol Ogan Komering Ilir (OKI), Damsir Khalik dan selingkuhannya, staf wanita inisial W belum juga diberi sanksi. Briptu Suci menilai Pemkab OKI lambat tangani kasusnya.

“Kemarin sempat saya pertanyakan, bahwa WAG dan DKM kan sudah mengakui perbuatan perselingkuhan, jadi seharusnya tidak ada lagi proses-proses yang membuat menjadi lambat untuk proses pemecatannya itu,” kata pengacara Briptu Suci, Titis Rachmawati, Kamis (2/6/2022).

Surat permohonan pemecatan terhadap Damsir dan W telah dilayangkan ke Pemkab OKI beberapa waktu lalu. Surat itu, jelas Titis, langsung ditujukan ke Bupati OKI, Iskandar.

Namun, hingga hari ini (2/6), Pemkab OKI belum merespons surat tersebut. “Kita kan sudah mengirimkan surat kepada bupati agar dilaksanakan pemecatan, tapi belum ada tanggapan sampai sekarang,” ujar Titis.

Sementara itu, laporan Briptu Suci ke pihak kepolisian sudah naik ke tahap penyidikan. Titis mengaku telah menerima SP2HP (surat pemberitahuan perkembangan hasil penyelidikan).

“Kita masih menunggu keputusan dari kepolisian, karena menurut kita polisi telah bekerja secara profesional. Insya Allah kita optimis bahwa yang ditetapkan tersangka sesuai dengan apa yang kita laporkan itu,” jelasnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

2 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

2 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

2 hari ago

Ilham Fauzi Bicara 18 Revolusi Pendidikan

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wakil Wali Kota Makassar Nomor Urut 3, Ilham Ari Fauzi A Uskara, terus memperkuat…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai

Infoasatu.com,Makassar--Pemkot Makassar kembali menggelar Gerakan Makassar Salat Subuh Berjemaah (GMSSB) di Anjungan City of Makassar…

3 hari ago

Tokoh Adat Rampi Dukung Danny-Azhar

Infoasatu.com,Makassar--Karel S. Naray, tokoh adat Rampi menyampaikan permakluman jadwal kampanye Danny-Azhar yang ketat sehingga belum…

3 hari ago