Categories: Peristiwa

Tanggul Jebol, Perumahan Pondok Gede Bekasi Terendam Banjir Setinggi 1 Meter

Infoasatu.com, Bekasi – Banjir setinggi 1 meter merendam perumahan Pondok Gede Permai, Jati Rasa, Jati Asih, Kota Bekasi. Garis polisi dipasang di pintu masuk perumahan.

Banjir sudah tampak dari depan gapura pintu masuk perumahan. Sejumlah petugas gabungan bergantian melakukan evakuasi terhadap warga.

Banjir di Pondok Gede Permai ini diakibatkan jebolnya tanggul Kali Bekasi yang berada di dekat perumahan. Banjir mencapai setinggi 1 meter.

“Kemarin pagi jam 11 itu ada tanggul jebol, terus ada kiriman dari Bogor Cikeas ke sini. Sampai sekarang ini air masih banyak karena mungkin di sini kan bocor tanggulnya. Nah, dari situ,” kata salah satu warga Pondok Gede Permai, Elli, Sabtu (20/2/2021).

Beberapa warga telah dievakuasi dan tinggal di posko pengungsian di kantor Logistik dan Peralatan BNPB. Namun ada juga warga yang memilih bertahan di lantai dua rumah mereka.

Petugas juga berkeliling ke lokasi banjir menggunakan perahu karet. Mereka mengirimkan bantuan berupa makanan bagi warga yang masih bertahan.

Warga yang terdampak banjir disediakan tempat pengungsian di Kantor Logistik dan Peralatan BNPB. Lokasi pengungsian berada tak jauh dari gerbang masuk perumahan.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Kedatangan Anies Baswedan di Glodok, Disambut Meriah Seperti Seorang Selebriti

Infoasatu.com, News - Anies Baswedan tetap menjadi figur favorit di Pancoran, Glodok, Jakarta Barat, yang…

3 minggu ago

Singer Performance Fitri Meriahkan Heritage Run di Tengah Hujan Deras

Infoasatu.com,Makassar--Penyanyi berbakat Fitri berhasil menghibur peserta Heritage Run yang menjadi bagian dari rangkaian acara Jappa…

3 minggu ago

Hujan Tak Surutkan Semangat! Heritage Run Cap Go Meh 2025 Sukses Digelar

Infoasatu.com,Makassar--Perayaan Festival Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 semakin semarak dengan digelarnya ajang Heritage Run,…

3 minggu ago

Hujan Gerimis Tak Surutkan Antusias Pengunjung Cap Go Meh

Infoasatu.com,Makassar--Suasana penuh semangat menyelimuti Festival Jappa Jokka Cap Go Meh yang berlangsung meriah di Makassar…

3 minggu ago

Festival Jappa Jokka Cap Go Meh: Ajang Unjuk Kebolehan dan Silaturahmi Atlet Barongsai

Infoasatu.com,Makassar--Pertama kali dalam Festival Jappa Jokka Cap Go Meh, menghadirkan Barongsai Competition tingkat Provinsi Sulawesi…

3 minggu ago

Pekan Olahraga Tradisional Mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025

Infoasatu.com,Makassar--Pekan Olahraga Tradisional mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 yang digelar di Sepanjang…

3 minggu ago