Categories: Peristiwa

Tanpa Kepala, Seekor Gajah Ditemukan Mati di Desa Jambo Reuhat Aceh Timur

Infoasatu.com, Jakarta – Seekor gajah ditemukan mati di area perkebunan sawit di Desa Jambo Reuhat, Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur. Satwa tersebut mati dengan kondisi kepala terpotong dan hilang.

Gajah tersebut ditemukan mati oleh seorang karyawan perkebunan saat hendak memanen sawit.

Dia kemudian melaporkan temuan itu ke Babinsa Koramil 18/BDA dan Polsek setempat. Tim gabungan yang datang menemukan bangkai gajah dengan kondisi kepala terpotong.

“Bangkai gajah itu ditemukan kemarin dan kami dapat laporannya semalam,” kata Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh, Agus Arianto, Senin (12/7/2021).

Agus mengatakan personel BKSDA dan Polres Aceh Timur sedang melakukan nekropsi serta olah tempat kejadian perkara (TKP). Dia mengatakan BKSDA masih menunggu hasil nekropsi untuk mengetahui sudah berapa lama satwa dilindungi itu mati.

Dia menduga gajah tersebut dibunuh pelaku perburuan gading. Kecurigaan itu muncul karena gajah mati dengan kondisi kepala hilang.

“Arahnya kan lebih ke perburuan. Ini kita masih menduga. Arahnya ke situ karena nggak ada kepala. Dugaan diambil gading,” jelas Agus.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

11 jam ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

11 jam ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

1 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

3 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

3 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

3 hari ago