Categories: Kriminal

Terekam CCTV, Dua Pria Gagal Melakukan Pencurian Motor Lantaran Dipergoki Warga

Infoasatu.com, Pasuruan – Terekam CCTV, dua pria gagal mencuri sebuah sepeda motor lantaran dipergoki warga. Tepatnya di Jalan Indragiri, Kota Pasuruan, pelaku pencuri motor nyaris tertangkap, tapi berhasil kabur dengan motor.

Video pencurian ini diunggah akun Moch Hamdani ke Facebook, pencurian itu terjadi di halaman kantor ekspedisi JNT pada Minggu (11/8), pukul 18.25 atau sehabis Magrib. Dalam video ini, tampak dua pelaku berboncengan dengan motor matik awalnya berada di seberang jalan.

Melihat ada motor yang terparkir di depan kantor ekspedisi, mereka menghentikan laju motor. Setelah memastikan situasi aman, mereka balik arah menuju lokasi sasaran.

Seorang pelaku mengenakan jaket merah berhelm putih turun mendekati motor, sementara pelaku lain berada di atas motor. Pelaku berjaket merah berusaha menjebol kontak motor sasaran.

Pada saat bersamaan, datang dua orang mengendarai motor dari arah belakang, yang membuat pelaku kaget. Sejurus kemudian, pemilik motor muncul dari kantor dan langsung memergoki aksi itu. Pemilik motor dan dua warga yang baru tiba langsung mengejar pelaku.

Pelaku kabur ke arah motor temannya yang sudah bersiap di tepi jalan. Namun pemilik motor sempat mendaratkan pukulan telak di kepala pelaku. Kedua pelaku nyaris jatuh, namun berhasil kabur.

“Waspada. Tadi sekitar habis maghrib percobaan curanmor di daerah Tembokrejo, depan Kantor JNT,” tulis pengunggah.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Jadi Kunci Peluang Kemenangan Indira di Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

20 jam ago

Nomor Urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto Kembali Diterpa Isu Tak Benar

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali diterpa isu tak…

3 hari ago

Danny Pomanto Gelar Salat Subuh Berjamaah: Jaga Kota, Jaga Demokrasi

Infoasatu.com,Makassar--Moh Ramdhan Pomanto kembali aktif menjadi Wali Kota Makassar pascacuti dua bulan mengikuti kampanya Pemilihan…

3 hari ago

Indira-Ilham Menjadi Sorotan Menjelang Pilkada 2024

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi…

3 hari ago

Pasangan INIMI Instruksikan Pencopotan APK Hingga Tengah Malam

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

4 hari ago

INIMI Ajak Warga Pilih Nomor Tiga untuk Masa Depan Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor tiga, Indira Yusuf Ismail dan…

4 hari ago