Categories: Kriminal

Terekam CCTV, Tiga Komplotan Pencuri di Bandung Gondol 2 Unit Sepeda

Infoasatu.com, Bandung – Terekam kamera CCTV, tiga komplotan pencuri menggondol dua unit sepeda di sebuah rumah di Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung. Rekaman CCTV yang memperlihatkan aksi ketiga pelaku viral di media sosial.

Dalam video terlihat ketiga pelaku tersebut dengan santainya mencuri dua sepeda yang terparkir di garasi rumah tersebut. Ketiga pelaku melancarkan aksinya pada, Selasa (30 Juni 2020), pukul 03.11 WIB dini hari.

Kanitreskrim Polsek Margaasih Iptu Dadang Priatna membenarkan kejadian tersebut. Dadang mengatakan pelaku terekam CCTV, dan terlihat dari video tersebut pelaku berjumlah tiga orang.

“Benar, korban sudah melaporkan ke polisi. Dalam rekaman CCTV itu ada tiga orang yang melakukan aksi pencurian sepeda,” ujar Dadang, Jumat (3/7/2020).

Dadang mengatakan, saat ini pihak kepolisian sedang melakukan pendalaman dan mencari ketiga pelaku. Dalam aksi mereka itu, dua unit sepeda berhasil digondol para pelaku.

“Sepeda yang berhasil mereka curi ada dua unit sepeda. Sedangkan saat ini sedang kita lakukan pendalaman kasus, kita lagi mencari para pelaku,” katanya.

Sementara itu, Ismail (22) salah satu penghuni di rumah tersebut mengatakan para penghuni rumah sedang dalam keadaan terlelap tidur. Biasanya, sepeda dimasukkan ke dalam rumah namun saat kejadian lupa memasukkan sepeda.

“Waktu itu kan subuh, jadi kami lagi pada tidur lelap. Jadi gak sadar kalau ada yang maling. Dan kelihatan di video, mereka pada santai gitu malingnya kayanya sih udah biasa,” tutur Ismail.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Tidak ada Persiapan Khusus Jelang Debat Kandidat

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulsel Danny Pomanto tidak ada persiapan khusus jelang debat kandidat. Wali Kota Makassar…

2 jam ago

Video Relawan Tak Dapat Makanan, Jubir INiMI : Konsumsi Sudah Terbagi Sesuai Kelompok Komunitas

Infoasatu.com,Makassar--Juru Bicara INIMI Andi Esse, menyampaikan soal terkait video yang beredar ada relawan tak dapatkan…

3 jam ago

Camat Bontoala didampingi Kepala Dinsos Kota Tinjau Langsung Lokasi Kebakaran di Jalan Laiya

Infoasatu.com,Makassar--Camat Bontoala Andi Akhmad Muhajir Arif didampingi Kepala Dinsos Kota Makassar Ita Isdiana Anwar, Lurah…

3 jam ago

Pj Sekda Kota Makassar Hadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Makassar, Irwan Adnan, menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat…

3 jam ago

Ilham Fauzi: Pejalan Kaki Harus Mendapat Prioritas Tertinggi

Infoasatu.com,Makassar--Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi mengungkapkan bahwa dalam hierarki pengguna jalan, pejalan kaki…

4 jam ago

Danny-Azhar Membawa Visi Selamatkan Sul-Sel dari Jerat Kemiskinan ,Kemelaratan dan Ketidakadilan Pembangunan

Infoasatu.com,Makassar--Hari ini, Ahad (27/10), tepat sebulan sejak pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan…

1 hari ago