Infoasatu.com, Makassar – Warga Kelurahan Mangasa, Kecamatan Tamalate yang tergabung dalam Tim Mangasa Bersatu, menjatuhkan dukungan kepada pasangan M Ramdhan Pomanto (Danny)-Fatmawati Rusdi di Pilkada Makassar.
Dukungan ini disampaikan saat bersilaturahmi dengan mantan anggota DPR RI itu, Jumat malam (11/9/2020).
Tokoh masyarakat setempat, Kamaruddin Baso, mengaku sudah tak ragu dengan kapasitas Fatma dalam mendampingi Danny.
Di hadapan warga, Kamaruddin mengatakan bahwa Fatmawati sudah kenyang pengalaman di pemerintahan. Sebelum duduk di parlemen pusat sebagai Anggota DPR RI, Fatmawati selama 10 tahun menjadi Ketua TP PKK Kabupaten Sidrap.
“Kami sangat berbahagia Ibu Fatma bisa hadir di sini. InsyaAllah Ibu akan mengukir sejarah baru di Pilwalkot Makassar (figur perempuan terpilih di Pilwalkot Makassar),” ujar Kamaruddin disambut yel-yel dukungan seluruh elemen masyarakat yang hadir.
Teriakan yel-yel “Tungguma’, ADAMA’, ADAMA'” menggema sepanjang pertemuan. Ada pula yang berbunyi, “Danny-Fatma iDAMANTA'” dan “iDAMANTA’ insyaallah menang”.
Tokoh agama setempat, Hasbi, menyatakan diri akan berada di garda depan mendukung Danny-Fatma. Sebab, menurutnya, kepemimpinan Danny Pomanto selama menjabat Wali Kota Makassar sudah terbukti. Bukan sebatas janji.
“Alhamdulillah selama kepemimpinan Pak Danny Pomanto, imam masjid, guru mengaji, sampai yang memandikan jenazah mendapat perhatian. Itu salah satu bukti Pak Danny Pomanto sangat menyayangi rakyatnya, sangat perhatian. Insyaallah oppo’ki,” ucapnya.
Mendengar testimoni berbagai elemen masyarakat, Fatmawati membeberkan bahwa sudah semestinya pemimpin yang sudah memberi bukti menjadi pilihan pada 9 Desember mendatang.
“Pak Danny sudah tahu bukti nyata. Karya-karyanya sudah dirasakan masyarakat. Janji politik Danny-Fatma insentif untuk RT/RW akan naik menjadi Rp2 juta. Guru sampai yang memandikan yang jenazah semua akan mendapat perhatian lebih,” kata perempuan kelahiran 9 Mei 1980 ini.
“Saya memohon doa, restu, dan dukungan ta semua. Itu semua akan jadi kekuatan untuk menjadi kemenangan nyata pada 9 Desember nanti,” kata Fatma yang disambut warga dengan seruan, “Aamiin”.
“Hal-hal yang baik kita semua menginginkan untuk terus berlanjut. Cuma satu yang ada kandidat perempuan, itulah Danny-Fatma. Hanya perempuan yang paling mengerti perempuan,” ucap Fatma yang kembali mendapat sorakan dukungan. (*)
Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…
Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…
Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…
Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…
Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…
Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…
Leave a Comment