Kriminal

Uang 1,6 M Milik Pemprov Sumut Hilang, Polisi Terus Lakukan Penyelidikan

Infoasatu.com, Medan – Kasus hilangnya uang milik Pemprov Sumatera Utara (Sumut) sebesar 1,6 miliar, masih menjadi tanda tanya. Polisi masih menyelidiki kasus tersebut, dan melakukan pemeriksaan terhadap saksi.

“Kita masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap siapa pelakunya,” kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan AKBP Putu Yudha Prawira, Sabtu (14/9/2019).

Polisi sudah memeriksa 6 orang saksi dalam kasus raibnya uang Rp 1,6 miliar dari mobil yang terparkir di halaman kantor gubernur Sumut. 

Uang Rp 1,672,985,500 hilang dari di dalam mobil bernomor polisi BK 1875 ZC sekitar pukul 19.00-20.00 WIB, Senin (9/9). 

Terkait kasus ini, pembantu PPTK Muhammad Aldi Budianto bersama tenaga honorer BPKAD Indrawan Ginting sudah diperiksa oleh petugas Polrestabes Medan.

Facebook Comments
Baca Juga :  Dua Polisi Terluka Saat Tangkap Bandar Narkoba di Lombok Tengah, Diserang Keluarga-Warga