Categories: NETIZEN

Viral Oknum Kades di Rembang Dicegat Sejumlah Pria, Diduga Karena Bawa Istri Orang

Infoasatu.com, Rembang – Video seorang kepala desa (kades) di Rembang dicegat di tengah jalan oleh sejumlah pria viral di media sosial. Oknum kades itu diduga dicegat karena sedang berduaan di mobil dengan istri orang.

Kades itu sempat ditampar pencegatnya dan mobilnya terlihat rusak. Kaca mobil bagian belakang terlihat pacah menganga. Kasusnya kini ditangani polisi.

Dalam video yang beredar, seorang pria duduk di bangku sopir mobil berwarna merah marun, sedangkan di sebelahnya duduk seorang wanita berbaju kuning. Keduanya sedang dilabrak oleh sejumlah pria.

Pria berkaos abu-abu lengan hitam itu, nampak sedang diinterogasi oleh sejumlah pria. Ia sempat diajak untuk turun dari mobil, namun menolak. Karena geram, salah seorang pria sempat menampar wajah pria berkaos abu-abu tersebut.

Pria berkaos abu-abu tersebut dilabrak diduga karena sedang berduaan bersama dengan seorang wanita diketahui istri orang.

“Lha positif di dalam gini kok. Siapa yang bawa? Ini di dalam atau di luar? Di dalam kan, berdua kan. Lha di dalam mobil kamu ngapain ini?” tanya seorang pria berkaos putih dengan nada emosi.

Sementara itu, Kapolsek Kragan AKP Wijaya membenarkan pria berkos abu-abu lengan hitam tersebut adalah Kepala Desa Sumbergayam Kecamatan Kragan Rembang, Moh Rosid.

“Kejadian kemarin, di Jalan Dukuh Telas, Desa Sumurtawang, Kragan. Benar, Kepala Desa Sumbergayam, Moh Rosid. Saat ini ditangani Polsek Kragan, karena insiden terjadi di jalan umum,” kata Wijaya, Minggu (31/1/2021).

Wijaya menjelaskan, peristiwa tersebut kini ditangani pihak Polsek Kragan. Baik oknum kepala Desa, si wanita, dan pihak keluarga dimintai keterangan dalam proses penyidikan. Termasuk kendaraan mobil yang digunakan, kini diamankan di Mapolsek Kragan.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

2 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

2 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

2 hari ago

Ilham Fauzi Bicara 18 Revolusi Pendidikan

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wakil Wali Kota Makassar Nomor Urut 3, Ilham Ari Fauzi A Uskara, terus memperkuat…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ajak Masyarakat Wujudkan Pilkada Damai

Infoasatu.com,Makassar--Pemkot Makassar kembali menggelar Gerakan Makassar Salat Subuh Berjemaah (GMSSB) di Anjungan City of Makassar…

3 hari ago

Tokoh Adat Rampi Dukung Danny-Azhar

Infoasatu.com,Makassar--Karel S. Naray, tokoh adat Rampi menyampaikan permakluman jadwal kampanye Danny-Azhar yang ketat sehingga belum…

3 hari ago